Wednesday 23 December 2015

Pantai Nihiwatu Sumba Barat, Mengalahkan Pantai Hanaley Bay Hawaii

Pantai Nihiwatu terindah ke 17 di dunia
Pantai Nihiwatu adalah salah satu pantai terindah di dunia yang menduduki urutan ke 17 dari 100 pantai di Dunia. Pantai Nihiwatu juga mengalahkan pantai Hanaley Bay di Hawaii yang berada di urutan 27.

Pantai Nihiwatu berada di Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur. Pantai Nihiwatu Berpasir putih sepanjang 2,5 km, Banyak peselancar dari mancanegara yang terpesona dengan ombak Pantai Nihiwatu, Pantai ini dijuluki dengan God's Left.

Ada 3 pantai di indonesia yang masuk dalam 100 pantai terindah di dunia yaitu, Pulau Derawan di posisi 63, pantai canggu di posisi  39, dan Pantai Nihiwatu di posisi 17. Fakta ini didapat dari hasil laporan CNN yang di rilis 16 April 2014, dalam laporannya CNN menyanjung Pantai Nihiwatu setinggi langit, bahkan di anggap lebih indah dari pantai Hanaley Bay di Hawaii.

Namun tidak semua orang bisa dengan bebas memasuki lokasi pantai ini, hanya tamu resort Nihiwatu saja yang di perbolehkan. Jika kita ingin menikmati keindahan pantai ini, kita harus memesan kamar untuk menginap di Resort Nihiwatu terlebih dahulu.

Selain menikmati keindahan laut, banyak para tamu yang berselancar di Pantai Nihiwatu, Tapi para peselancar tidak bisa berselancar bersamaan, di tempat ini hanya di batasi maksimal 10 peselancar yang berada di panta demi menjaga keselamatan para peselancar, peselancar yang lain harus menunggu giliran. Tetapi di saat menunggu peselancar bisa memancing, snorkeling, scuba diving dan lain-lain.

Ombak di Pantai Nihiwatu merupakan salah satu yang tercepat di dunia dan ikan yang paling banyak disini adalah Mackerel Spanyol, Wahoo, dan Trevally, tidak di ragukan lagi kalau pantai di Nihiwatu yang terbaik di Indonesia.



Artikel Terkait

1 comment: